Mata Kuliah Pengelolaan Limbah Cair mempelajari beberapa teknik pengolahan baik secara fisika, kimia dan biologi.

Matakuliah ini mempelajari tentang Traditional Ecological Knowledge.

Matakuliah Jasa Lingkungan merupakan matakuliah pilihan pada Program Studi Ilmu Lingkungan FMIPA Universitas Sebelas Maret. Matakuliah ini terdiri atas 3 SKS, berupa kuliah dan praktek bersama ataupun tugas mandiri/kelompok.  Mata ajaran ini lebih jauh akan mengkaji tentang ruang lingkup jasa lingkungan, berbagai jasa lingkungan yakni jasa lingkungan hutan, jasa lingkungan air, jasa lingkungan karbon, jasa lingkungan wisata alam, pembayaran jasa lingkungan, nilai ekonomi taman nasional, daya dukung dan daya tampung lingkungan berbasis jasa lingkungan, penyelamtan dan perlindungan lingkungan, mengintegrasikan jasa lingkungan terhadap tata ruang serta studi kasus jasa lingkungan.

Mata kuliah ini mendukung pencapaian kompetensi dalam strategi pengelolaan lingkungan yang sifatnya mengarah pada pencegahan dan terpadu untuk diterapkan pada seluruh siklus produksi. Produksi bersih merupakan sebuah strategi pengelolaan lingkungan yang bersifat preventif atau pencegahan dan terpadu yang perlu diterapkan secara terus menerus pada proses produksi dan daur hidup produk dengan tujuan mengurangi risiko terhadap manusia dan lingkungan. Hal tersebut, memiliki tujuan untuk meningkatkan produktivitas dengan memberikan tingkat efisiensi yang lebih baik pada penggunaan bahan mentah, energi dan air, mendorong performansi lingkungan yang lebih baik, melalui pengurangan sumber-sumber pembangkit limbah dan emisi serta mereduksi dampak produk terhadap lingkungan. Produksi bersih berfokus pada usaha pencegahan terbentuknya limbah, yang merupakan salah satu indikator inefisiensi. Dengan demikian, usaha pencegahan tersebut harus dilakukan sejak awal proses produksi dengan mengurangi terbentuknya limbah serta pemanfaatan limbah yang terbentuk melalui daur ulang.

Mata kuliah ini membahas tentang teknik penanganan atau pengelolaan limbah bentuk cair yang bersumber dari berbagai macam kegiatan baik domestik maupun industri secara fisika kimia dan biologi.

Mata kuliah ini membahas tentang teknik penanganan atau pengelolaan limbah yang tergolong kedalam bahan berbahaya beracun atau B3.

Matakuliah Ekowsisata merupakan matakuliah pilihan pada Program Studi Ilmu Lingkungan FMIPA Universitas Sebelas Maret. Mata kuliah ini terdiri atas 3 SKS, berupa kuliah dan praktek bersama ataupun tugas mandiri/kelompok. Pendekatan proses pembelajaran menggunakan pola Student Centered Learning/SCL. Pemahaman materi bisa disampaikan baik dalam bentuk ceramah, diskusi, latihan. Kunjungan lapangan dan tugas mandiri serta small project akan dilaksanakan secara terarah sehingga mahasiswa bisa menggali potensi, merencanakan, mengembangkan dan mengelola suatu objek ekowisata.