Fermentasi tradisional

Pembuatan tape singkong

Pembuatan tape singkong

by prabasiwi mahrestu -
Number of replies: 0
Picture of mikrind3thp2020b

Tape singkong merupakan salah satu produk makanan yang diolah dengan cara memfermentasikan buah singkong. Cara pembuatannya sendiri meliputi pertama-tama mengupas buah singkong lalu memotongnya menjadi bagian yang lebih kecil, kemudian mencucinya hingga bersih lalu mengukusnya. Setelah selesai pengukusan kemudian didinginkan terlebih dahulu sebelum dilakukan pemberian ragi. Sekiranya sudah dingin dapat dilakukan pemberian ragi pada buah singkong tersebut lalu membungkusnya dengan daun pisang hingga rapatĀ  dan dibiarkan selama 2-3 hari. Setelah itu tape singkong sudah dapat dikonsumsi. Pembungkusan tape dengan menggunakan daun pisang dapat memberikan aroma yang khas terhadap tape singkong tersebut. Terdapat beberapa hal yang dapat dilakukan agar berhasil dalam pembuatan tape, seperti :
1. Kebersihan dalam mencuci buah singkong.

2. Tingkat kematangan buah singkong pada saat pengukusan.

3. Pemberian ragi harus dilakukan setelah singkong sudah dalam keadaan dingin setelah dilakukan pengukusan yang bertujuan agar ragi dapat bekerja secara baik.

4. Penyimpanan tape setelah diberi ragi harus dilakukan dalam keadaan rapat dengan tujuan untuk menjaga suhu tape agar tetap hangat sehingga terjadi proses fermentasi yang sempurna.