Pada perkuliahan ini mempelajari pokok bahasan Hukum tentang Induksi magnet meliputi hukum Biot Savart dan Hukum Ampere dan penerapan Induksi magnetik pada suatu konduktor, Penerapan induksi magnet melalui hukum Faraday, GGL induksi pada generator, Energi pada Konduktor, Transformator, Kemagnetan pada bahan atau material, dan Kemagnetan pada organisme

 Memahami energi angin, air, gerak, gravitasi dan energi magnetik dengan menggunakan metode literasi sains sehingga mahasiswa mampu
mengaplikasikan materi yang diperoleh dalam kehidupan sehari-hari
 Menerapkan energi dari proses elektrokimia dan energi pembakaran dengan metode observasi lapangan sehingga mahasiswa mampu memahami
proses elektrokimia dan energi pembakaran dalam kehidupan sehari-hari
 Mengidentifikasi energi dari reaksi kimia dan energi pada materi biologi dengan menggunakan metode ilmiah sehingga mahasiswa mampu
menjelaskan energi dari reaksi kimia dan energi pada materi biologi dengan prosedur yang benar

Mata kuliah etnosains mempelajari tentang kearifan lokal (indigenous knowledge, value, dan environemnt) berbasis sains dan aspek etnosains pada pembelajaran IPA.

Pemodelan Pembelajaran IPAmerupakan MK pilihan yang terdiri dari: Macam macam model pembelajaran IPA (10) menurut Fogarty; TPACK model pembelajaran Fogarty; Assesment yangmendukung pemodelan [embelajaran IPA meurut Fogarty.

Mata kuliah baru

Hal-hal yang dibahas di dalam mata kuliah Keselamatan Lingkungan adalah pencemaran di lingkungan sekitar mahasiswa, hubungan antara pencemaran lingkungan dengan komponen biotik dan abiotik lingkungan, prosedur sederhana mengidentifikasi pencemaran, dan menerapkan hasil temuan tersebut di dalam pembelajaran jenjang Sekolah Menengah Pertama.

Interaski Makhluk hidup merupakan mata kuliah yang mempelajari tentang hubungan antara makhluk hidup dengan lingkungan abiotik dan biotik dan mempelajari terkait adaptasi makhluk hidup dengan lingkungan

Deskripsi Matakuliah Microteaching

Microteaching bertujuan untuk membentuk dan mengembangkan kompetensi dasar mengajar sebagai bekal praktek mengajar di sekolah / lembaga pendidikan dalam rangka menghadapi pekerjaan mengajar sepenuhnya di depan kelas dengan memiliki pengetahuan, keterampilan, kecakapan dan sikap sebagai guru yang profesional. 

Materi microteaching meliputi: memahami dasar-dasar pengajaran mikro, menyusun rencana pelaksanaan pengajaran (RPP), membentuk dan meningkatkan kompetensi keterampilan dasar mengajar terbatas, kompetensi keterampilan dasar mengajar terpadu, membentuk kompetensi kepribadian, dan membentuk kompetensi sosial.


Materi yang disampaikan dalam mata kuliah Kebumian dan Mitigasi Bencana adalah struktur lapisan bumi yang berupa lapisan kerak bumi, lapisan selimut bumi, dan lapisan inti bumi, jenis-jenis dan sifat batuan, proses pembentukan muka bumi dan bentuk muka bumi, dan mitigasi Bencana. Alamat sumber gambar https://bnpb.go.id/buku/buku-saku-bencana dan diakses tanggal 9 Maret 2022.

Mata kuliah kewirausahaan merupakan mata kuliah yang mengintegrasikan tiga domain pendidikan, yaitu pengetahuan, sikap, dan keterampilan. Mata kuliah kewirausahaan mebekali mahasiswa untuk menjadi seorang wirausahawan dengan mengaplikasikan IPA di dalamnya.

Kemanfaatan Energi angin,air,gerak,gravitasi, Energi magnetik, Energi dari proses elektro kimia, Energi pembakaran, Energi dari reaksi kimia, energi dari materi biologi.

Keselamatan Lingkungan merupakan mata kuliah berbobot 2 SKS unruk mahasiswa Prodi S1 PIPA FKIP UNS.

MK ini diampu oleh 2 Dosen, salah satunya adalah: IIbu Dr. rer. nat. Sri Mulyani, M.Si.

Teknologi pembelajaran IPA merupakan mata kuliah yang mengkaji tentang teknologi yang dapat diimplementasikan dalam pembelajaran IPA. Kajian meliputi perbedaan jenis, sejarah, manfaat, dan pembuatan teknologi berupa media pembelajaran IPA. Teknologi yang dikaji adalah teknologi yang berfungsi memberikan informasi dan dapat memaksimalkan pembelajaran IPA seperti gambar, video, teks, animasi, dan aplikasi.