Tugas berikan opini anda (kelas A)

Retno Ayu Ardianti Putri_H0419079

Retno Ayu Ardianti Putri_H0419079

by Retno Ayu Ardianti Putri -
Number of replies: 0

1. Desainer grafis adalah seorang komunikator visual yang menciptakan konsep visual secara manual atau dengan menggunakan software komputer. Desainer grafis mengomunikasikan ide-idenya untuk menginspirasi dan menginformasikan sebuah pesan lewat seni viual yang termasuk gambar, tulisan, dan juga grafik. Tugas seorang Desainer grafis antara lain:

  • Membuat konsep dari informasi dan material yang berkaitan dengan desain yang akan dikerjakan
  • Bertemu dengan klien atau art director jika dibutuhkan untuk menggali informasi tambahan tentang desain yang akan dibuat
  • Melakukan brainstorming bersama klien dan memberikan masukan
  • Memadukan unsur seni, visual, dan bahasa dalam sebuah desain untuk menyampaikan suatu pesan
  • Mengilustrasikan konsep dalam bentuk draft
  • Membuat desain yang komunikatif dan mudah dipahami
  • Menyampaikan pesan dengan cara yang unik dan kreatif yang berangkat dari fenomena yang terjadi di masyarakat
  • Mengaplikasikan elemen desain, layout, dan proses teknis sesuai dengan kebutuhan dan hasil akhir yang diinginkan
  • Memberikan solusi atas permasalahan tertentu, dalam hal ini melalui platform seperti iklan layanan masyarakat
  • Mengikuti perkembangan gaya dan inovasi desain
  • Menyelesaikan proyek dan mengkoordinasikannya pihak terkait
  • Bekerja sama dengan tim 
2. Kriteria desain grafis yang baik adalah yang memiliki elemen visual (piktorial) menyampaikan gagasan yang baik, informasi spesifik yang disampaikan melalui teks efisien, berhasil dalam menyatukan gambar dan teks yang diintegrasikan dalam desain yang utuh, menggunakan teknik dan medium yang cocok dalam visualisasi pesan agar pesan atau informasi yang dimuat tersalurkan dengan baik.