Diskusi DNA

Peran RNA

Peran RNA

by Asyfina Syifa Dhialhusna -
Number of replies: 4
Picture of Biologi A

Saya Asyfina Syifa dengan NIM H0921017 izin bertanya. Apakah yang dimaksud dengan peran RNA sebagai katalis? Bagaimana penjelasan dan contoh RNA sebagai katalis? Terima kasih 

In reply to Asyfina Syifa Dhialhusna

Re: Peran RNA

by Annissa Rahmawati -
Picture of Biologi A
Saya Annissa Rahmawati dnegan NIM H0921014 izin menjawab, RNA sebagai katalis asrtinya RNA dapat mempercepat laju reaksi tetapi tidak ada perubahan jumlah pada RNA. Contoh RNA sebagai katalis yaitu RIBOZIM (ribonucleic acid enzyme atau enzim asam ribonukleat). ribozim alami mengkatalisis reaksi hidrolisis ikatan fosfodiester mereka sendiri atau hidrolisis ikatan di RNA lain. sekian dari saya, mohon maaf apabila ada kesalahan dalam menjawab pertanyaan ini, terima kasih..
In reply to Asyfina Syifa Dhialhusna

Re: Peran RNA

by Faiz Salman Abdillah -
Picture of Biologi A
Saya Faiz Salman A (H0921025) izin menjawab pertanyaan dari Syifa dan menambahkan jawaban dari Annissa.
Seperti yang dijelaskan oleh Annissa bahwa katalis ialah pemercepat laju reaksi. Salah satu tahap pada ekspresi gen adalah transkripsi. Pada proses transkripsi terdapat komponen katalis yaitu suatu enzim yang bernama enzim transkriptase atau yang biasa disebut RNA polimerase. Pada organisme prokariotik, hanya terdapat satu jenis RNA polimerase untuk mengkatalisis sintesis semua jenis RNA. Sedangkan pada organisme eukariotik, terdapat tiga jenis RNA polimerase, yaitu: (1) RNA polimerase I untuk mengkatalisis pembentukan rRNA, (2) RNA polimerase II untuk mensintesis tRNA dan beberapa molekul rRNA, dan (3) RNA polimerase III untuk mengkatalisis proses sintesis mRNA. Mohon koreksinya, Bu Ardhea. Terima kasih.
In reply to Asyfina Syifa Dhialhusna

Re: Peran RNA

by Auliya Abdil Azizah -
Picture of Biologi A
Saya Auliya Abdil Azizah dengan NIM H0921018 izin menjawab pertanyaan ini, peran RNA sebagai katalis adalah untuk mengkatalis reaksi selama splicing RNA, molekul RNA yang mengkatalis disebut dengan ribozim. Ada alasan mengapa RNA bisa menjadi enzim untuk mengkatalis, yang pertama RNA berantai tunggal sehingga dapat berpasangan dengan basa wilayah komplementer lain di molekul yang sama, sehingga moleku tersebut berstruktur dimentsi tiga yang sangat esensial untuk fungsi katalik ribozim atau sama dengan protein enzimatik. Yang kedua asam amino tertentu dalam protein enzimatik, dan basa dalam RNA mengandung gugus fungsional yang dapat berpartisipasi dalam katalis. Yang ketiga kemampuan RNA untuk berikatan menambah kespesifikan kepada aktivitas kataliknya. Contoh RNA sebagai katalis adalah, RNA intron berfungsi sebagai ribozim dan mengkatalisis pemotongan dirinya sendiri, misalnya, pada protozoa Tetrahymena, penyambungan diri terjadi saat produksi RNA ribosom (rRNA), komponen ribosom organisme. Pre-rRNA kemudian membuang intron-intronnya sendiri. Apabila ada kesalahan, mohon koreksinya Bu Ardhea. Terima kasih
In reply to Asyfina Syifa Dhialhusna

Re: Peran RNA

by Anindya Dwi Kusuma Wijayanti -
Picture of Biologi A
Saya Anindya Dwi Kusuma dengan NIM H0921012 izin untuk menjawab pertanyaan dari Asyfina Syifa Katalis sendiri merupakan zat yang dapat mempercepat suatu reaksi, contohnya adalah enzim. Contoh RNA sebagai katalis adalah RNA-enzim atau ribozim. Sesuai dengan namanya enzim ini merupakan RNA yang dapat menjadi katalisator. Ribozim alami dapat mengatalisis hidrolisis ikatan fosfodiester mereka sendiri atau hidrolisis ikatan di RNA lain. Beberapa ribozim mengatalisis agenda aminotransferase pada ribosom. Saya mohon maaf apabila terdapat kesalahan, mohon untuk koreksinya nggih Bu