Mata Kuliah Administrasi Pembangunan membahas tentang paradigma baru Administrasi Negara dan perkembangannya kearah Studi Administrasi Pembangunan. Kemudian membahas pula tentang Ruang lingkup Administrasi Pembangunan yang meliputi Pembangunan Administrasi dan Administrasi untuk pembangunan. Selanjutnya membicarakan tentang ciri-ciri Administrasi Pembangunan yang membedakan dengan Administrasi Negara. Administrasi Pembanguna  membicarakan piula tentang peranan dan fungsi pemerintah dalam pembangunan, organisasi-organisasi bagi pembangunan dan berbagai aspek yang saling berpengaruh dalam Administrasi Pembangunan.